Cara melihat penghasilan TikTok cukup beragam. Mulai dari aplikasi TikTok secara langsung hingga menggunakan aplikasi pihak ketiga. Cara-cara ini juga bisa kamu gunakan melalui Android hingga iOS.

Cara Melihat Penghasilan TikTok Melalui Android hingga iOS
youtube.com

Inilah 4 Cara Melihat Penghasilan TikTok

Cara ini tidak hanya bisa kamu terapkan untuk melihat penghasilan sendiri, melainkan juga orang lain. Bagi kamu yang penasaran dengan caranya, berikut ini informasi selengkapnya.

Melalui Android

Cara melihat penghasilan TikTok pertama kali yang bisa kamu terapkan, yakni melalui Android. Simak langkah-langkah berikut ini.

  1. Buka aplikasi TikTok.
  2. Selanjutnya, login ke akun TikTok milikmu yang sudah bergabung dengan Creator Fund.
  3. Kemudian, pilihlah ikon profil TikTok yang terletak di kanan bawah.
  4. Pada halaman profil tersebut, silahkan klik tiga titik pada sudut kanan atas.
  5. Setelah itu, pilihlah menu “Creator Tools”.
  6. Langsung saja klik “Creator Fund”.
  7. Tak butuh waktu lama, kamu bisa melihat penghasilan TikTok milikmu dari video yang telah diunggah.

Melalui iPhone/iOS

Tidak hanya melalui Android saja, pengguna iOS juga bisa melihat penghasilan yang mereka dapatkan setelah bergabung ke Creator Fund, berikut ini beberapa langkah-langkahnya.

  1. Langkah pertama, buka aplikasi TikTok yang sudah diunduh dan terinstall pada iPhone.
  2. Masuk ke akun milikmu yang telah terdaftar TikTok Creator Fund.
  3. Setelah itu, klik/ketuk gambar profil.
  4. Langkah selanjutnya, klik ikon tiga titik yang bisa kamu lihat pada sudut kanan atas.
  5. Kemudian, pilih “Creator Tools.
  6. Selanjutnya, klik “Creator Fund”.
  7. Kamu pun bisa melihat penghasilan TikTok yang didapatkan.

Melalui Situs TikTok Money Calculator

Cara melihat penghasilan TikTok berikutnya, yakni dengan menggunakan situs bernama TikTok Money Calculator. Situs ini, seringkali digunakan oleh para influencer untuk menghitung estimasi pendapatan. Untuk menggunakan TikTok Money Calculator, berikut langkah-langkahnya.

  1. Buka browser melalui HP/smartphone ataupun laptop/PC.
  2. Kunjungi situs atau web resmi TikTok Money Calculator.
  3. Setelah masuk ke halaman situs, ketikkan username akun TikTok milikmu.
  4. Jangan lupa untuk memasukkan data penting seperti jumlah keseluruhan like akun, jumlah followers dan jumlah postingan konten saat ini.
  5. Kemudian, akan muncul estimasi penghasilan atau pendapatan dalam kurs dollar Amerika.

Melalui Situs Exolyt Money Calculator

Exolyt Money Calculator merupakan situs yang tidak hanya bisa kamu gunakan untuk melihat penghasilan saja. Namun juga bisa dimanfaatkan untuk mengetahui jumlah unggahan, engagement, hingga jumlah komentar. Cara menggunakan situs ini cukup mudah, berikut langkah-langkahnya.

  1. Langkah pertama, silahkan buka browser dan kunjungi situs Exolyt Money Calculator.
  2. Setelah itu, masukkan username akun TikTok milikmu atau orang lain yang ingin kamu lihat penghasilannya.
  3. Kemudian, klik “Calculate Earning”.
  4. Exolyt Money Calculator akan menampilkan estimasi penghasilan.

Itulah tadi beberapa cara melihat penghasilan TikTok yang bisa kamu terapkan. Kamu menggunakan semua cara ini atau memilih yang paling mudah.